Jokowi Tak Hadir di HPS, Ali Mazi: Terpenting Pelaksanaanya Sukses
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Presiden Republik Indonesia (RI), Ir. Joko Widodo (Jokowi), dipastikan tak bakal menghadiri peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS) ke – 39 tahun 2019 di Desa Puudambu, Kecamatan Angata, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), besok (2/11/2019).
Pasalnya jelang menuju di acara puncak, Presiden ke – 7 ini, hingga sampai saat ini belum ada konfirmasi secara resmi dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah terkait kedatangannya di bumi Anoa.
Perihal ketidakpastian Jokowi hadir di peringatan HPS, Gubernur Sultra Ali Mazi mengungkapkan yang terpenting adalah pelaksanaan kegiatan tahunan ini bisa terselenggara dengan sukses dan memberikan manfaat positif terhadap masyarakat.
[artikel number=3 tag=”hps,jokowi”]
“Jadi bukan soal hadir dan tidak hadir, yang terpenting pelaksanaannya itu, kita laksanakan dan sukses,” ungkap dia, Jum’at (1/11/2019).
Diapun mengatakan Duta Besar (Dubes) dari sejumlah negara sahabat telah tiba di Kendari, seperti Argentina, Armenia, Amerika, Fenzuela, Saudi Arabia dan beberapa Dubes lainnya.
Olehnya itu dengan hadirnya Dubes dari negara sahabat, kata politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) ini, bakal memberikan memberikan sumbangsi sangat besar buat masyarakat.
Tak hanya itu, dengan besarnya potensi sumberdaya alam (SDA) yang dimiliki bumi Anoa ini terkhusus di Konsel, dirinya akan memperkenalkan ke soal ketahanan pangan yang diproyeksian dapat menjadi seperti Sagu dapat menjadi alternatif dalam menghadapi perubahan iklim.
“Sehingga sewaktu-waktu kita punya padi tidak panen, kita masih kuat. Kita bisa makan sagu, kita bisa makan singkong, jagung, ikan campur daun kelor. Banyak. Jadi kita semua the best,” tukasnya.
Reporter: Sunarto
Editor: Dahlan