kesbangpol sultra
Metro Kendari

Jelang Hari Tani, Front Rakyat Bersatu Gelar Demonstrasi

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Jelang peringatan Hari Tani Nasional 24 september 2019, Front Rakyat Bersatu Sultra akan menggelar aksi demonstrasi, besok, Selasa (24/09/2019). Hal itu dilakukan sebagai bentuk penolakan terhadap Rancangan UU Pertanahan (RUUP) yang tengah dibahas di DPR RI.

Koordinator Wilayah Konsorsium Pembaruan Agraria (KPA), Torop, membenarkan besok gabungan dari sejumlah aliansi akan melakukan demonstrasi yang dinamakan Front Rakyat Bersatu.

Aksi tersebut salah satunya yakni menolak RUUP yang dinilai merugikan masyarakat kecil.

Dalam aksi tersebut akan dilakukan berbagai kegiatan seperti, orasi politik, puisi, teatrikal, musikal puisi dan pembakaran keranda mayat yang menyimbolkan matinya demokrasi.

“Harusnya pemerintah kembali pada reformasi sejati sesuai mandat UUPA nomor 5 tahun 1960, bukan malah melakukan revisi perubahan yang tidak sesuai dengan keinginan rakyat,” tutur Torop.

Aksi tersebut melibatkan 27 aliansi dan Ormas yang ada di Provinsi Sultra.

Reporter: M7
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024