Metro Kendari

Empat Langkah Distanak Sultra Hadapi Perubahan Iklim 2024

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan (Distanak) Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan empat langkah atau upaya dalam menghadapi perubahan iklim tahun 2024.

Diketahui, berdasarkan catatan BMKG ada beberapa hal yang perlu disikapi menghadapi bencana kekeringan yaitu puncak musim hujan pada pertengahan tahun, masa transisi dan setelah itu musim kemarau pada Agustus mendatang.

Kepala Distanak Sultra La Ode Muhammad Rusdin Jaya mengatakan, pihaknya mengidentifikasi sejumlah daerah yang berpotensi mengalami puso dari dampak perubahan iklim hujan.

“Berdasarkan pengalaman tahun lalu, kami telah membuat peta terhadap daerah-daerah yang berpotensi mengalami dampak banjir. Kami juga mengantisipasi dampak perubahan iklim kekeringan,” katanya, Senin (24/6/2024).

Lanjutnya, mitigasi dilakukan terhadap perubahan iklim ini dengan mempersiapkan lahan yang terdampak perubahan iklim banjir dengan bantuan bibit.

Bantuan tersebut dikirim secepatnya agar petani segera untuk semua pada masa tanam kedua.

Kemudian untuk menghadapi perubahan iklim kekeringan, akan dilakukan langkah antisipasi dari Kementerian Pertanian serta pemprov berupa membagikan pompanisasi.

“Daerah-daerah irigasi akan disedot menggunakan pompa kemudian akan dialiri ke lahan-lahan pertanian yang mengalami kekeringan,” terangnya.

Selain itu, Distanak akan memberikan bantuan dengan pembuatan sumur bor daerah-daerah yang terdampak kekeringan yang cukup parah.

Langkah terakhir yakni dengan melaksanakan program pembagian dan penyerahan padi gogo untuk daerah-daerah yang kekeringan. Padi gogo ini akan tumbuh pada ladang-ladang atau sawah yang teksturnya kering.

“Daerah yang berpotensi mengalami kekeringan ini sudah dipetakan zonasinya oleh BMKG. Untuk itu, daerah-daerah tersebut yang akan kami bagikan padinya,” pungkasnya. (bds)

 

Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button