Metro Kendari

Cegah Aksi Pencurian saat Momen Libur Nataru, Polresta Kendari Intens Pantau Kos-kosan

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Polresta Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) memastikan menjaga situasi aman dan kondusif saat masyarakat menghadapi momen libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024.

Kapolresta Kendari AKBP Aris Tri Yunarko mengatakan, guna memastikan itu, pihaknya telah melakukan pemantauan secara intens di wilayah hukum Polresta Kendari.

Terkhusus pemantauan secara berkala ini, dilakukan di kos-kosan yang ditinggal oleh mahasiswa untuk pulang bersua sanak keluarga menikmati libur panjang Nataru 2023-2024.

Kerap para pelaku kejahatan, kata Aris memanfaatkan kondisi ini menjalankan aksinya, untuk menggasak barang berharga yang ditinggal mahasiswa.

Oleh karena itu, polisi akan memantau secara intensif, guna mencegah terjadinya aksi pencurian, yang dapat merugikan mahasiswa secara materil.

“Yah, tentunya ini juga akan menjadi prioritas kami, patroli akan kita tingkatkan di lokasi kos-kosan mahasiswa agar tinggal mereka aman dari pencurian,” ujar dia, Sabtu (30/12/2023).

Selain itu, Kapolresta Kendari yang baru menjabat menggantikan Kombes Pol M. Eka Fathurrahman ini juga berkomitmen melaksanakan patroli rutin di daerah yang dianggap rawan terjadi tindak pidana.

Hal lain yang dilakukan Polresta Kendari guna mendukung pelaksanaan Nataru 2023-2024 aman dan nyaman, yaitu mendirikan sejumlah Pos PAM yang tersebar di beberapa titik di Kota Kendari.

Menurut dia, dengan pendirian Pos PAM, akan meminimalisir terjadinya sesuatu yang dapat mengancam keselamatan seseorang, dan tentunya memudahkan masyarakat melaporkan hal-hal yang tidak inginkan.

“Ada beberapa Pos PAM yang sudah kami siagakan di beberapa titik,” pungkasnya. (bds)

Reporter: Sunarto
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button