Bimbingan Keluarga Kristiani Diselipi Sosialisasi P4GN
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Kegiatan bimbingan keluarga kristiani se-Sultra yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama beberapa waktu lalu, di salah satu hotel di Kendari, dimanfaatkan BNN Sultra untuk mensosialisasikan program Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).
Dalam kegiatan yang dihadiri oleh pendeta se-Sultra sebanyak 40 orang ini, tidak hanya diberikan bimbingan, tapi juga pembekalan terkait Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dari BNN Sultra yang dibawakan oleh Kepala Bidang P2M Dra. Hj. Harmawati, M.Kes. Apt.
Dalam acara itu, Harmawati menjelaskan tentang bahaya narkoba dan dampak dari penyalahgunaan narkoba yang mengancam para generasi muda. Apalagi kondisi bangsa ini sedang darurat narkoba.
[artikel number=3 tag=”depag,bnn,” ]
“Tidak mau anak-anak kita terjerumus penggunaan barang-barang haram tersebut. Mari perangi narkoba, karena narkoba merusak generasi kita,” katanya.
Melalui kesempatan ini, pihaknya mengajak para peserta dapat menerapkan P4GN Berbasis Keluarga yang dimulai dari keluarga kecil, jemaat dan masyarakat umum.
Pada dasarnya pemerintah mendukung sepenuhnya aksi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Anti Narkoba (P4GN).
Hal itu sesuai dengan instruksi presiden yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2018, presiden mengintrusikan setiap kepala daerah melaksanakan Rencana Aksi Nasional (RAN) P4GN, termasuk di Sultra.
Ia berharap keberadaan pendeta-pendeta di tengah masyarakat mampu mengatasi peredaran narkoba dengan memberikan sosialisasi dan penyadaran akan bahaya narkoba kepada masyarakat.
“Mari kita bergandengan tangan memerangi narkoba, musuh besar bangsa ini yang hanya merusak para generasi muda,” pungkasnya.
Reporter: Ningsih
Editor: Rani