Metro Kendari

Ali Ngabalin Maju Calon DPR RI Dapil Sultra, Netizen: Ini Lebih Parah dari Covid-19

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Tenaga Staf Ahli Presiden, Ali Mochtar Ngabalin dikabarkan akan kembali maju Calon Anggota DPR Republik Indonesia (RI) pada Pemilu 2024.

Bahkan, politisi Partai Golkar itu telah blak-blakan soal keseriusannya maju bertarung memperebutkan satu kursi di parlemen lewat Daerah Pemilihan (Dapil) Sulawesi Tenggara (Sultra).

Tak hanya serius dari sisi pernyataan sikap, Ali Mochtar Ngabalin yang telah mendapat persetujuan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar sudah getol memasang sejumlah baliho di beberapa titik di wilayah Sultra.

Untuk diketahui juga, politisi yang kerap bersitegang dengan pengamat politik Rocky Gerung, sebelumnya dirinya sudah merencanakan maju nyalon di Pemilu 2019 lalu di dapil yang sama.

Hanya saja, Ali Mochtar Ngabalin mundur dari kompetisi politik lima tahunan tersebut lantaran mengemban tugas sebagai Komisaris PT Angkasa Pura I (Persero).

Sebelumnya, gambar baliho Ali Mochtar Ngabalin yang maju sebagai calon anggota DPR RI, diposting atau dibagikan ke salah grup di Facebook dengan nama “Sultra Watch”.

Postingan itupun dipenuhi berbagai komentar dari warga net. Salah satu pemilik akun Facebook @Dony Sungkusara menyebut majunya Ali Mochtar Ngabalin sebagai Caleg, lebih parah dari bencana non alam.

“Ini lebih parah dari Covid-19
#STOP_DUNGU,” tulis dia.

Sementara itu, nama akun @Ambhank juga turut berkomentar dengan menyebut, politisi terbaik Sultra banyak, namun kenapa harus sampai figur dari luar daerah yang maju calon mewakili masyarakat Sultra.

“Tdk ada kah putra2 daerah Kendari yg mampu sampai harus impor..pemain naturalisasi…tp yeah sudahlah…..kalian NYeebaliinn,” cuitan Ambhank.

Kemudian, datang dari nama akun @Nova Fadly mengatakan, dirinya tidak mengenal sama sekali sosok Ali Mochtar Ngabalin.

“Kok aku nggak tau klau dia orng Sultra, dmna dia tinggal di Sultra knp tidak ada yng mengenalnya,” tuturnya.

Bahkan, salah satu akun dengan nama @Wawan Sanjaya membandingkan antara Rizal dan Ali Mochtar Ngabalin.

“Masih kuat suaranya Risal kajarta dari pada ini,” ucapnya.

Namun ada juga netizen yang secara bijak berkomentar. Menurut nama akun @M Syharul Alam, semua warga negara Indonesia memiliki hal yang sama untuk maju nyaleg.

“Setiap orang punya hak utk maju dimanapun. Jgn krn di pilpres kemarin dia dukung capres yg beda dgn kalian, menjadikan kita iri dan dengki,” imbuhnya. (bds)

Reporter: Sunarto
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button