Kampus

UHO Kendari Lepas Peserta PMM Angkatan Tiga

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari melepas peserta Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) angkatan tiga di aula Rektorat UHO, Selasa (15/8/2023). PMM ini dilaksanakan agar mahasiswa bisa beradaptasi dengan kampus lain dan saling bertukar informasi  tempat mereka belajar, termasuk mempelajari budaya.

Universitas yang akan dituju mahasiswa UHO sebanyak 80 perguruan tinggi. Setiap universitas ada yang satu hingga empat mahasiswa. Lokasinya pun berbeda, diantaranya Jawa, Sumatera, Kalimantan, Medan dan Papua. Adapun total mahasiswa yang dikirim sebanyak 287 orang.

“Kita ingin mereka yang mengikuti kegiatan PMM bisa menjaga nama baik kampus, mengikuti PMM dengan benar dan baik serta sesuai panduan yang ada. Kegiatan ini dilaksanakan selama satu semester,” pesan Wakil Rektor I UHO, La Hamimu kepada mahasiswa.

Sementara itu, Ketua MBKM UHO, Sudarsono menerangkan, PMM merupakan program dari Kementerian Pendidikan, yakni program merdeka belajar. Artinya ahasiswa bisa belajar dimana saja, dengan harapan bisa mendapat suasana belajar yang baru di perguruan tinggi lain.

“Sehingga mahasiswa bisa menambah keilmuan tidak hanya dari UHO,” pungkasnya. (cds)

 

Reporter: Septiana Syam
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button