kesbangpol sultra
Hukum

Pria 70 Tahun di Konut Ditemukan Tak Bernyawa Setelah Seminggu Hilang di Kebun Sawit

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pria bernama Abdullah berusia 70 tahun yang sejak seminggu dinyatakan hilang di perkebunan sawit di Kecamatan Langgikima, Kabupaten Konawe Utara (Konut) ditemukan tak bernyawa pada Sabtu (12/10/2024). Warga Kelurahan Langgikima itu ditemukan tak bernyawa tergeletak di atas pelepah pohon sawit yang telah roboh.

Humas Basarnas Kendari, Wahyudi, dalam keterangan persnya menyatakan, jenazah korban sudah diserahkan ke pihak keluarga setelah dilakukan evakuasi.

“Pada pukul 13.10 Wita tim SAR gabungan menemukan korban sekitar 3,65 kilometer arah timur laut dari LKP dalam keadaan meninggal dunia. Selanjutnya korban dibawa ke puskesmas untuk diserahterimakan kepada pihak keluarga”, jelas Wahyudi.

Diketahui, korban meninggalkan rumah pada 5 Oktober 2024 diperkirakan sekitar 17.00 Wita sore. Sejak saat itu, korban tak pernah kembali lagi ke rumahnya.

Pihak keluarga korban dan masyarakat setempat telah melakukan pencarian. Pada 9 Oktober 2024, warga menemukan sendal korban di area perkebunan sawit.

Namun proses pencarian tak kunjung membuahkan hasil. Hingga akhirnya pada Sabtu siang korban ditemukan namun sudah tak bernyawa.

Dengan ditemukannya korban, operasi pencarian resmi ditutup. Seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing. (cds)

 

Reporter: Dandy
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024