Headline

Transaksi Saham Tembus Tiga Miliar, GIS FEBI IAIN Kendari Ungguli Tiga Kampus Lain

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sejak resmi didirikan pada 11 Oktober 2017 silam, Galeri Investasi Syariah (GIS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari berhasil membukukan nilai transaksi saham tertinggi yakni sebesar Rp3 miliar.

Angka transaksi ini menjadikan GIS FEBI IAIN Kendari memperoleh penghargaan sebagai GIS terbaik se-Sulawesi Tenggara dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada acara Semarak Bulan Inklusi Keuangan Provinsi Sulawesi Tenggara, Sabtu malam (27/10/2018).

Dekan FEBI IAIN Kendari, Beti Mulu, mengatakan, pencapaian saham ini menjadikan GIS FEBI memiliki investor terbanyak, sehingga mengungguli galeri investasi lainnya yang ada di Universitas Haluoleo (UHO), Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK) dan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) 66.

“Investor dan transaksi saham di GIS IAIN Kendari bukan hanya didominasi oleh civitas akademika saja, melainkan juga partisipasi masyarakat secara umum,” katanya.

Senada dengan itu, Direktur GIS FEBI IAIN Kendari, Sodiman, mengungkapkan, capaian tersebut tidak terlepas dari upaya sosialisasi dan edukasi untuk menarik minat publik terhadap bisnis saham syariah, di antaranya program Sekolah Pasar Modal yang dilaksanakan secara rutin.

“Program ini sangat efektif karena memberikan edukasi kepada publik tentang keuntungan yang diperoleh melalui bisnis saham syariah ini, mudah-mudahan ke depan GIS akan lebih baik lagi,” ungkapnya.

Reporter: Fitrah Nugraha
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button