HeadlineKesehatan

Kesetiaan Tanpa Akhir, Mengajak Dion Bocah Penderita Kanker Darah Stadium 4, Kembali Tersenyum

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sungguh malang nasib Dion (4th), yang dari waktu ke waktu tubuhnya terus mengecil dan perutnya terus membesar, akibat kanker darah stadium 4 yang dideritanya.

Orang tuanya yang tinggal di Desa Lamomea, Kec. Konda, Kab. Konawe Selatan-Sulawesi Tenggara, harus pasrah menerima kenyataan bahwa anaknya sudah menderita kanker darah sejak dua tahun silam, meskipun mereka baru mengetahuinya pada Desember 2019 lalu, berdasarkan keterangan para dokter di RS Bahteramas Kendari

Lisdayanti (ibu Dion) menceritakan, sebelum dirujuk ke RS Bahteramas, anaknya hanya mendapatkan perawatan dari pihak puskesmas, namun semakin hari kondisi Dion semakin parah.

“Sudah periksa dari puskesmas, lalu saya bawa ke rumah-sakit Kendari, namun kondisinya semakin parah,” katanya.

Setelah mendapatkan perawatan medis di RS Bahteramas, dirinya mulai menyadari, bahwa anaknya menderita sakit yang parah dan harus dirujuk berobat ke Makassar Sulsel secepatnya.

Lisdayanti dan Asdin (suami) terus berharap akan kesembuhan anaknya dengan berharap pada pelayanan BPJSKesehatan, namun dirinya mengaku tidak punya biaya perjalanan untuk merujuk anaknya ke Makassar, terlebih lagi untuk biaya tempat tinggal sementara.

BACA JUGA :

Asdin (33th) hanya berprofesi sebagai kuli bangunan serabutan. Pendapatannya hanya cukup untuk membeli obat buat Dion, juga untuk mencukupi kebutuhan hidup mereka sehari-hari.

“saya mau bagaimana lagi, saya hanya bisa pasrah dengan kondisi seperti ini” ungkapnya.

Kebahagian mereka hanyalah kesetiaan antara dirinya, sang suami dan seorang anak penderita kanker stadium 4. Setia atas indahnya cukup, setia atas indahnya saling berbagi dan terus setia akan indahnya ketulusan untuk saling berbagi.

Bagi anda yang ingin berbagi pada kesetiaan Linda untuk merawat bocah penderita kanker stadium 4, dapat mengrimkan donasi ke No. Rek : 7183-01-024090-53-1 (BRI) atas nama Lisdayanti.

Atau dapat menghubungi melalui telepon ke nomor : 082238956183 (Lisdayanti)

Reporter: Marwah
Editor: Qs

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button