Pelaku IKM Gula Aren Asal Koltim Dianugerahi UKM Pangan Award 2023 dari Wamendag
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) Natural Aren Koltim (Arentim) asal Kolaka Timur dianugerahi UKM Pangan Award 2023 dari Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga.
Penghargaan tersebut diberikan pada acara Pameran Pangan Nusa di gelaran Trade Expo Indonesia (TEI) ke-38 tahun 2023, di Tangerang, Banten, pada Rabu (18/10/2023) lalu.
Diketahui Arentim telah mengikuti berbagai event baik nasional maupun internasional. Pada saat ini Arentim sedang mengikuti Pameran Pangan Nusa yang difasilitasi dan didampingi oleh Disperindag Sultra.
Pada pameran tersebut juga terdapat beberapa produk IKM dan komoditi yang diminati oleh buyer dari luar negeri seperti produk mete, sarang burung walet, dan beberapa produk pangan.
Secara terpisah, Founder Arentim Hasrul mengatakan rasa syukurnya bisa mendapatkan penghargaan dalam UKM Pangan Award 2023 dari Kemendag RI.
“Ini semua tidak kami raih dengan mudah karena harus melalui dua tahap penjurian oleh juri yang punya nama besar di bidang pangan dan mereka independen,” katanya melalui pesan singkat WhatsApp, Jumat (20/10/2023).
Pencapaian ini tentu tidak bisa sampai di titik ini jika tidak ada dukungan dari berbagai pihak.
Maka melalui kesempatan ini ia sampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang selama ini selalu memberi kesempatan dan peluang untuk terus bertumbuh.
“Pertama, saya ucapkan terima kasih kepada Kadis Perindag Sultra yang memberi kami kesempatan untuk meningkatkan SDM melalui pelatihan dan bimbingan teknis,” katanya.
Tidak sampai di situ, dukungan dari Disperindag Sultra yakni terus melibatkan dirinya dari berbagai pameran untuk membuka akses pasar lebih luas.
Selanjutnya, ucapan terima kasih juga kepada Pemda Kolaka Timur dan Dinas Perkebunan Sultra yang membantu dari sisi peningkatan kapasitas produksi, serta dukungan BI Sultra.
“BI Sultra selalu memberi dukungan komprehensif dari pengembangan kapasitas SDM, akses pasar dan dukungan teknis lainnya,” tutupnya.
Sebagai informasi, UKM Pangan Award merupakan kegiatan tahunan yang digelar oleh Kementerian Perdagangan untuk menjaring produk pangan terbaik dari seluruh Indonesia.
UKM Pangan Award diselenggarakan sebagai penghargaan atau apresiasi pemerintah kepada UKM yang bergerak di bidang pangan yang telah berkreasi dan menciptakan inovasi produk unggulan daerah yang berkualitas dan berdaya saing.
Dalam kegiatan tersebut juga hadir Pameran Pangan Nusa, dengan menampilkan berbagai produk kuliner dari pelaku usaha kecil dan menengah (UKM).
Ragam kuliner tersebut merupakan momentum untuk mempromosikan kuliner nusantara ke kancah dunia, melalui para buyer yang datang dari luar negeri. (bds)
Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Biyan