kesbangpol sultra
Wakatobi

Disdukcapil Wakatobi Sasar Pemilih Pemula di Sekolah-Sekolah

Dengarkan

WAKATOBI, DETIKSULTRA.COM – Jelang pemilihan serentak tanggal 17 April 2019 mendatang, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Wakatobi, melakukan perekaman Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) di sekolah-sekolah, bagi siswa yang sudah terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Kepala Dinas Dukcapil Wakatobi, Abdul Rahim, mengatakan, untuk mengejar para pemilih pemula yang belum memiliki KTP-el, pihaknya menerapkan pola jemput bola dengan mendatangi sekolah-sekolah untuk melakukan perekaman bagi siswa-siswi yang sudah wajib pilih.

“Kami diperintahkan oleh Dirjen Kependudukan dan Catatan Sipil untuk turun ke sekolah SMA untuk merekam siswa yang sudah terdaftar dalam DPT. Kegiatan ini akan kami lakukan hingga hari H pemilu dan saat ini sudah dua sekolah di ibu kota kabupaten yang telah kami kunjungi,” ujarnya, Rabu (13/3/2019).

[artikel number=3 tag=”pemilihan,pemilu,wakatobi,” ]

Dari dua hari pelaksanaan perekaman di sekolah yakni MAN Wangi-wangi dan SMA Negeri 1 Wangi-wangi, jumlah siswa yang dilayani masih terbilang sedikit, pasalnya bertepatan dengan simulasi ujian nasional.

“Di MAN 33 orang dan SMA Negeri 1 Wangi-wangi 30 orang yang merekam. Tapi hari ini banyak siswa yang datang ke kantor untuk merekam,” ungkapnya.

Lanjutnya, bila melihat DPT dengan warga yang sudah merekam, diperkirakan sekitar 3 ribuan orang belum merekam KTP-el, termasuk dengan pemilih pemula yang berada di luar daerah.

“Intinya, semua pemilih pemula harus memiliki KTP-el kerena merupakan syarat untuk bisa memilih, jadi itu yang harus kita kejar untuk mengurangi jumlah yang belum merekam KTP-el,” tuturnya.

Ia pun mengimbau bagi masyarakat yang sudah terdaftar di DPT dan belum memiliki KTP-el agar segera melakukan perekaman.

“Sudah ada namanya di DPT tapi belum memiliki KTP-el, segera ke kantor kami atau datang saja dimana pun kami melakukan perekaman, pasti dilayani,” imbuhnya.

Reporter: Ema
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024