MUNA, DETUKSULTRA.COM – LA ode Muh Rajiun Tumada resmi mendaftarkan dirinya ke Partai Nasdem untuk maju sebagai bakal calon Bupati Muna periode 2024-2029. Penyerahan berkas pendaftaran Rajiun resmi diserahkan ke kantor DPD Partai Nasdem pada Sabtu (27/04/2024).
Hal itu dibenarkan oleh Taufan yang merupakan Liaison Officer (LO) dari tim pencalonan Rajiun Tumada. Ia mengatakan berkas pendaftaran Rajiun sudah diterima oleh tim penjaringan calon Bupati Partai Nasdem Kabupaten Muna.
“Berkas pendaftaran sudah diserahkan ke DPD Partai Nasdem Muna,” ujarnya.
Saat ini Rajiun Tumada telah mendaftar di dua partai yakni PDIP dan Nasdem. Sebelumnya Rajiun batal mengembalikan formulir pendaftaran ke Demokrat, dan saat ini partai yang dipimpin oleh AHY itu telah menutup pendaftaran bakal calon Bupati Muna dari beberapa hari yang lalu.
Rencananya selanjutnya, Rajiun Tumada akan melakukan pendaftaran ke Partai Hanura. LO pencalonan Rajiun belum menyebutkan tanggal pasti terkait pendaftaran rajiun ke Partai Hanura itu.
“Selanjutnya Rajiun akan mendaftar ke Partai Hanura,” ungkap Taufan. (bds)
Reporter: Mukhtar Kamal
Editor: Wulan