Muna

Jika Presiden Jokowi Jadi Berkunjung ke Muna, Ini Tempat yang akan Dikunjungi

Dengarkan

MUNA, DETIKSULTRA.COM – Wacana Presiden Joko Widodo akan berkunjung ke Kabupaten Muna, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kini tengah berembus. Plt Bupati Muna, Bachrun Labuta sebelumnya telah membenarkan soal adanya info tersebut.

Saat rapat bersama membahas persiapan penyambutan kedatangan Presiden bertempat di Aula Kantor Bupati Muna pada Jumat (22/03/2024), Bachrun menyampaikan lokasi yang akan dikunjungi Presiden.

Rencananya Jokowi bakal berkunjung ke pabrik jagung di Desa Bea, Kecamatan Kabawo, Kabupaten Muna, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kata Bachrun, Presiden Jokowi sekaligus melakukan panen dan meresmikan pabrik jagung yang ada di Desa Bea tersebut.

“Kalau jadi Pak Presiden berkunjung ke Muna, beliau akan mengunjungi pabrik jagung di Desa Bea,” ujarnya.

Bachrun menambahkan, saat ini pabrik jagung yang ada di Muna menjadi daya tarik tersendiri. Oleh karena itu pihaknya saat ini tengah memperbaiki akses jalan masuk ke lokasi pabrik tersebut dalam rangka kunjungan Presiden.

“Saat ini kami akan benahi akses jalan masuk ke pabrik jagung,” tambahnya.

Berdasarkan kabar yang telah dikonfirmasi oleh Plt Bupati Muna, Presiden mendarat di Bumi Sowite pada tanggal 26 atau 27 Maret 2024. Walaupun belum ada info resmi dari pihak Istana, saat ini Pemda Muna sementara melakukan persiapan untuk menyambut kedatangan RI 1 tersebut. (bds)

 

Reporter: Mukhtar Kamal
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button