Muna Barat

Realisasi Penanganan Inflasi Pemda Mubar Capai 80 Persen

Dengarkan

MUNA BARAT, DETIKSULTRA.COM – Pj Bupati Muna Barat, Bahri menyebut, realisasi penanganan inflasi daerah saat ini telah mencapai 80 persen.

Ia mengaku, telah merealisasikan beberapa langkah konkrit sesuai dengan petunjuk dari presiden dan arahan dari Kemendagri yakni melaksanakan operasi pasar murah, melaksanakan sidak ke pasar dan distributor agar tidak menahan barang, serta kerja sama dengan penghasil komoditas untuk kelancaran pasokan.

Selanjutnya gerakan menanam, mendistribusikan BTT dan bantuan untuk transportasi umum maupun nelayan.

Selain itu, Pemda Mubar telah megalokasikan anggaran sebesar Rp16 miliar. Ia mengklaim, Mubar merupakan daerah yang paling besar menganggarkan penanganan inflasi di daerah dibandingkan daerah lain yang ada di Sulawesi Tenggara (Sultra).

“Kita sudah salurkan, rinciannya, anggaran itu dialokasikan untuk operasi pasar murah, subsidi untuk trasportasi, dan bantuan subsidi bagi nelayan”, tukasnya. (bds)

 

Reporter: La Ode Darlan
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button