Muna Barat

Harga Minyak Goreng Melejit, Disperindag Mubar Bakal Gelar Pasar Murah

Dengarkan

MUNA BARAT, DETIKSULTRA.COM – Untuk menstabilkan harga minyak goreng yang melejit di awal tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Muna Barat (Mubar) akan menggelar pasar murah.

Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Mubar, Haziman mengatakan, pasokan minyak goreng di Mubar masih langka, sehingga memicu naiknya harga minyak goreng.

Kendati demikian, lanjut Haziman, pihaknya bakal mengadakan operasi pasar di berbagai ritel sekaligus mengadakan pasar murah menjelang Bulan Ramadan.

“Untuk mengantisipasi naiknya harga minyak goreng kita akan mengadakan operasi pasar dulu di lanjutkan dengan pasar murah sebelum bulan puasa ini,” kata Haziman saat di temui di ruangannya, Jum’at(11/3/2022).

Selain itu, dirinya menyebut harga minyak naik hampir tiga kali lipat. Minyak goreng Bimoli misalnya, Rp18 ribu naik menjadi Rp45 ribu per liter. Sedangkan minyak goreng merek lainnya dari harga biasa Rp14 ribu hingga Rp16 ribu naik menjadi Rp43 ribu per liternya.

Ia menambahkan, mahalnya harga minyak goreng yang semakin merangkak naik bukan hanya terjadi di daerah Mubar, tapi secara nasional ikut merasakan dampak kelangkaan minyak ini.

Untuk mengantisipasi dan meminimalisir pasokan dan mahalnya harga rencananya pihaknya akan berkoordinasi dengan Bulog untuk mengadakan pasar murah.

“In Sya Allah kita akan koordinasi dulu di Bulog, apakah stok sembako terutama minyak ada atau tidak. Kalau ada, kita akan melaksanakan pasar murah menjelang bulan puasa ini. Yang pasti semua tergantung stok bahan yang tersedia di Bulog,” jelasnya.

Ia juga berharap dengan terbatasnya stok kebutuhan komoditi ini agar masyarakat mengolah sendiri dari kelapa, sebab mubar hanya sebagai konsumen.

“Kita hanya sebagai konsumen bukan produsen, hanya menerima stok minyak goreng dari berbagai daerah seperti Kendari, dan Makassar, kita berharap agar masyarakat dapat memilih alternatif lain dengan membuat minyak goreng dari kelapa selain harganya terjangkau dan menyehatkan,” pungkasnya.

Reporter: La Ode Darlan
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button