Konawe Utara

Bupati Pimpin Apel Siaga Amankan Empat Objek Wisata di Wilayah Konut

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Bupati Konawe Utara (Konut), Ruksamin, memimpin apel siaga dalam pengamanan empat objek wisata yang berada di wilayah Kabupaten Konut bersama TNI/Polri dan juga Basarnas, Minggu (23/4/2023). Dari Pemkab Konut terlihat turut ikut pengamanan dari Kesatual Pol PP, Pemadam Kebakaran dan juga Badan Penaggulangan Bencana atau BPBD.

Dalam kesempatan tersebut, Ruksamin mengawali sambutannya dengan menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 Masehi. Katanya, patut disyukuri dalam perayaan Idul Fitri kali ini dapat melakukan aktifitas silaturahmi dengan normal di luar rumah setelah kurang lebih 2 tahun dilanda Covid-19, sehingga pada lebaran kali ini juga jumlah pengunjung di tempat-tempat wisata khususnya di Kabupaten Konawe Utara juga membeludak.

“Sehingga apel siaga ini saya rasa perlu dilakukan dan juga apel siaga ini adalah bagian dari operasi ketupat yang sudah di mulai dari sebelum hari lebaran,” kata Ruksamin, Minggu (23/4/2023).

Lebih lanjut, apel ini bertujuan untuk mengamankan objek wisata dari hal-hal yang tidak diinginkan dan intinya membuat pengunjung merasa nyaman. Olehnya itu Pemkab Konut bersama seluruh perangkat terkait mengerahkan personil untuk menjaga tempat wisata tersebut. Sekira 120 personil dari berbagai pihak hadir dalam pengamanan tersebut.

“Kami juga menyiapkan tanda-tanda larangan bagi pengunjung dalam melakukan aktifitas di lokasi objek wisata seperti batas untuk berenang di pantai dan daerah-daerah yang dianggap bahaya demi keselamatan para pengunjung,” ucapnya.

Ruksamin menjelaskan, operasi ini merupakan satu kesatuan dari program Unit Reaksi Cepat-Penuntasan Kemiskinan Ekstrim, Pengendalian Inflasi, dan Penanganan Stunting (URC-KISS) yang telah diresmikan 17 April 2023 lalu.

“Kegiatan ini merupakan upaya kita semua demi mendukung program penurunan stunting, kemiskinan ekstrim dan juga inflasi dengan memberikan kenyamanan kepada pengunjung,” katanya.

Dengan banyaknya wisatawan yang berdatangan di lokasi objek wisata di Konut sehingga otomatis roda perekonomian akan berputar dan meningkatkan tingkat ekonomi masyarakat sekitar objek wisata.

Sementara itu, Kapolres Konawe Utara, AKBP Priyo Utomo mengatakan kegiatan ini bukan sekedar formalitas, namun kegiatan ini diselenggarakan bertujuan untuk memastikan personil gabungan dalam melaksanakan pengamanan.

“Sehingga mampu bersinergi dalam mengamankan objek wisata sesuai tugas dan fungsi masing-masing,” pungkasnya. (bds)

 

Reporter: Muh Ridwan Kadir
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button