Gelar Upacara HUT ke-78 RI, Surunuddin: Mari Isi Kemerdekaan dengan Semangat Pembangunan
KONAWE SELATAN, DETIKSULTRA.COM – Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) menggelar upacara peringatan hari ulang tahun ke-78 Republik Indonesia (RI) di rumah dinas Bupati Konsel, Kamis (17/8/2023).
Bupati Konawe Selatan, H. Surunuddin Dangga mengatakan, jika dulu para pendahulu memperjuangkan kemerdekaan dengan sepenuh jiwa dan raga bahkan sampai titik darah penghabisan, kini saatnya masyarakay mensyukuri hasil kemerdekaan dengan pembangunan dan memajukan daerah.
“Kita memaknai kemerdekaan ini dengan semangat proklamasi, kita terus berpacu menyiapkan sarana dan prasarana di daerah kita”, jelasnya kepada awak media.
Ia menambahkan, Pemerintah Daerah Konawe Selatan dalam mengisi Kemerdekaan RI mendorong dua hal yakni, memerangi kemiskinan dan kebodohan.
Untuk itu, pihaknya berupaya terus dalam mempersiapkan peningkatan sumber daya manusia dan peningkatan kesehatan hingga tingkat desa.
“Peningkatan SDM terus menerus kita lakukan dan dibarengi dengan kesehatan yang memadai,” ujarnya.
Lebih lanjut, Surunuddin mengajak semua pihak untuk bahu-membahu dalam memajukan daerah Konawe Selatan sesuai tugas dan potensi yang dimiliki.
“Semoga dengan momen kemerdekaan ini kita semua termotivasi dalam membangun daerah kita sesuai tugas kita masing-masing,” tukasnya. (bds)
Reporter: Sainal
Editor: Wulan