kesbangpol sultra
HukumKolakaKolaka Utara

Positif Corona di Sultra Naik, Kasus Baru di Kolaka dan Kolaka Utara

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Kasus terkonfirmasi positif terpapar Virus Corona atau Covid-19 di Sulawesi Tenggara (Sultra) bertambah sebanyak delapan orang, Rabu (15/4/2020).

Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Sultra, dr Rabiul Awal mengatakan kasus baru dengan jumlah delapan orang ini berasal dari Kota Kendari sebanyak enam orang, Kolaka satu orang, dan Kolaka Utara (Kolut) satu orang.

BACA JUGA:

Lebih lanjut, dr Rabiul Awal merincikan enam warga Kota Kendari positif Covid-19 terdiri dari perempuan (71), laki-laki (40), laki-laki (34), laki-laki (41), laki-laki (33) dan laki-laki (37).

Sementara di dua kabupaten dengan kasus positif Covid-19 terbaru yakni Kolaka berjenis kelamin laki-laki (36) dan Kolut laki-laki (37).

Adanya penambahan kasus positif Covid-19 ini, kini naik jadi 24 kasus dari sebelumnya 16 kasus lama.

“Total keseluruhan 24 orang positif Corona. Terdiri dari delapan kasus baru, 11 kasus lama, empat orang sembuh, dan satu meninggal,” tukasnya.

Reporter: Sunarto
Editor: Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024