Melihat Tradisi Halalbihalal Warga Buteng, Silaturahmi dan Menyambut Normalitas Baru
BUTON TENGAH, DETIKSULTRA.COM – Masyarakat Desa Tolandona Matanaeo, Kabupaten Buton Tengah (Buteng) antusias merayakan tradisi halalbihalal.
Halalbihalal merupakan tradisi tahunan masyarakat Desa Tolandona Matanaeo yang digelar pasca-Idulfitri.
Perayaan acara tersebut dihadiri tokoh masyarakat Buteng. Tampak anggota DPRD kabupaten Buton Tengah H. Hasiri, Saal Musrimin Hadi, La Ode Afalu Mahdi, mantan Pj Bupati Buton Tengah Ali Akbar, Kadis Sosial Buton Tengah, dan Camat Sangia Wambulu.
Kepala Desa Tolandona Matanaeo Musbadoming mengatakan, acara halalbihalal tahun ini bertemakan merayakan kemenangan, mempererat silaturahmi sekaligus menyambut normalitas baru pascapandemi Covid-19.
“Melalui acara ini warga Desa Tolandona Matanaeo berkumpul bersama keluarga yang tinggal di luar daerah dan juga saling bermaaf-maafan,” kata Musbadoming di halaman kantor Desa Tolandona Matanaeo, Kamis (12/5/2022).
Ia mengatakan masyarakat sangat antusias merayakan acara halalbihalal ini. Pasalnya, kegiatan ini baru diadakan kembali sejak Covid-19 merebak.
“Karena itu pula masyarakat gembira merayakan kemenangan dan menyambut normalitas baru sesuai dengan tema yang kami angkat,” katanya.
Untuk diketahui, talang makanan yang tersedia dalam acara tersebut berjumlah 100 talang. (bds*)
Reporter: M9
Editor: J. Saki