Bombana

Gempa Magnitudo 3.3 guncang Bombana

Dengarkan

BOMBANA, DETIKSULTRA. COM – Gempa berkekuatan Magnitudo 3.3 terjadi di Kabupaten Bombana, pusat gempa berada dilaut.

Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui aplikasi resminya, Sabtu (9/3/2019) menyebutkan, gempa terjadi pukul 06.43 wita, dengan pusat gempa berada dilaut 12.7 kilometer (km) timur laut Rumbia.

Gempa terletak pada koordinat 4.76 Lintang Selatan (LS) dan 122.12 Bujur Timur (BT) jarak 8.65 km dari arah Kabupaten Bombana, dengan kedalaman 10 km.

[artikel number=3 tag=”gempa,bombana,” ]

Gempa dirasakan dalam Skala Mercalli (MMI) I. Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang. Hingga berita ini diturunkan belum ada informasi perihal dampak gempa terhadap masyarakat.

Reporter : Mohammad Arif Amin
Editor: Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button