Pemkot Baubau Hadapi Penilaian KPK, Monianse: Kita Target 80 Poin
BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Pemkot Baubau menargetkan 80 poin kala menghadapi penilaian Monitoring Control for Prevention (MCP) dan Survei Penilaian Integritas (SPI) 2022 yang dilakukan oleh Komisi Pemberantas Korupsi (KPK).
Plt Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse menjelaskan, tahun 2022 Pemerintah Kota Baubau menargetkan 80 poin untuk hasil evaluasi MCP dan SPI yang digelar KPK.
“2020, kita mendapatkan 68 poin. 2021, kita mendapatkan 53 poin. Kita mengalami penurunan. Inilah yang kita evaluasi. Kita berharap 2022 kita bisa mencapai 80 poin,” ungkap politikus PDIP itu, Jumat (18/3/2022).
Pemkot Baubau akan berfokus pada tujuh elemen yang menjadi indikator penilaian. Mulai dari perencanaan dan penganggaran, pelayanan terpadu satu pintu, pengadaan barang jasa, Aparat Pengawas Intern Pemerintah (APIP), manajemen ASN, pengelolaan PAD, hingga manajemen aset.
“Kita cukup fokus pada 7 elemen ini. Kita buat perencanaan untuk membenahi manajemen aset, capaian target pajak daerah, dan hal-hal penting lainnya,” bebernya.
Tentu saja, tambah Monianse, ini membutuhkan langkah-langkah terpadu dan disiplin dari seluruh OPD demi memenuhi semua indikator yang termasuk dalam penilaian MCP dan SPI dari KPK. (bds*)
Reporter: Surahman Djunuhi
Editor: J. Saki