Baubau

BMKG Imbau Masyarakat Baubau Waspada Cuaca Ekstrem

Dengarkan

BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat Baubau dan sekitarnya untuk waspada potensi cuaca buruk beberapa hari ke depan.

Kepala Stasiun Met. Kelas III Betoambari Baubau Hadi Setiawan mengatakan, berdasarkan prakiraan cuaca, pada Selasa (19/12/2023) wilayah kepulauan masih akan diguyur hujan, seperti wilayah Kepulauan Buton, Buteng, Busel.

“Pada hari Selasa, perkiraan angin globalnya sekitar 19 knot dengan potensi hujan masih ada, tetapi kalau dilihat dari analisis anginnya tidak ada pertemuan angin di atas wilayah Kota Baubau, tetapi angin dan petir tetap diwaspadai,” terangnya.

Sedangkan untuk Rabu (20/12/2023), masih ada potensi hujan tetapi sudah bergeser di sore hari, untuk kecepatan anginnya tidak signifikan.

Pihaknya memperkirakan puncak musim hujan sampai Maret 2024, tetapi setiap wilayah berbeda-beda dan kemungkinan untuk di Sulawesi Tenggara puncak musim hujan pada Maret 2024.

Oleh karena itu, Hadi Setiawan mengimbau para nelayan di musim hujan ini agar waspada pada cuaca, terutama potensi hujan yang disertai angin kencang dan petir.

Hadi menambahkan, pada dasarnya Kota Baubau sudah memasuki awal musim hujan. Normal awal musim hujan Baubau pada November. Namun, karena fenomena El Nino sehingga mundur di Desember minggu kedua atau tanggal 10 ke atas sudah masuk awal musim hujan. (bds)

Reporter: Muh. Ian Handrian Syah
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button