Baubau

Besok, Monianse Resmi Pimpin RGPI Sultra

Dengarkan

BAUBAU, DETIKSULTRA.COM, – Plt Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse akan dilantik sebagai Ketua Rajawali Garda Pemuda Indonesia (RGPI) Sultra di Alun-alun Kotamara, Sabtu (26/3/2022).

Ketua Umum RGPI Danil Hidayat menjelaskan, kedatangannya di Baubau untuk melantik Monianse sebagai Ketua RGPI Sultra.

Tujuan kehadiran RGPI di Sultra, katany untuk memberikan manfaat pada warga Sultra, utamanya putra-putri daerah. Pihaknya akan berikan dukungan berupa semangat, tips, dan menyediakan investor.

“Saya pikir sumber daya alam di Sultra sangat melimpah. Ada aspal, emas, nikel dan kapur. RGPI akan dorong agar putra-putri daerah dapat berperan aktif. Tidak boleh jadi penonton saja,” beber Danil kala menyampaikan salah satu tujuan RGPI di Bandara Betoambari, Jumat (25/3/2022).

Ia berharap, semua anggota RGPI Sultra ke depannya dapat bergerak secara mandiri dalam mengolah dan memanfaatkan sumber daya alam yang ada. (bds*)

 

Reporter: Surahman Djunuhi
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button