ASR-Hugua Bakal Jadikan Pariwisata Leading Sector PAD Sultra
BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) ASR-Hugua melakukan kampanye terbatas di Kecamatan Betoambari, Kota Baubau, Minggu (13/10/2024).
Ribuan masyarakat sudah berkumpul dan menantikan kedatangan paslon nomor urut dua itu. Kampanye kali ini dihadiri oleh calon wakil gubernur, Hugua untuk menyampaikan visi dan misi jika terpilih lima tahun mendatang.
Dalam orasinya, Hugua mengatakan bahwa sektor pariwisata menjadi salah satu program unggulan yang menjadi prioritas dari pasangan ASR-Hugua jika terpilih nanti.
Menurut Hugua, rencana ASR – Hugua menjadikan sektor pariwisata sebagai salah satu leading sektor pendapatan asli daerah merupakan hal baru karena belum pernah dilakukan Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra sebelumnya.
Keyakinan Hugua untuk menjadikan sektor pariwisata sebagai satu dari leading sektor di Sultra sudah dilakukannya saat menjabat Bupati Wakatobi selama sepuluh tahun atau dua periode. Sehingga Wakatobi masuk dalam rencana pemerintah pusat untuk menciptakan 10 Bali baru di Indonesia. Sementara wilayah Wakatobi hanya 3 persen wilayah daratan dan 97 persen laut.
“Kota Baubau ini merupakan pusat peradaban pada abad ke-15 sehingga menumbuhkan pariwisata di Kota Baubau sangat mudah karena sudah ada referensi sejarah tentang budaya dan adat-istiadatnya,” jelasnya.
Namun, hal itu bisa terwujud ketika masyarakat Kota Baubau juga memberikan dukungannya dan merestui pasangan ASR-Hugua menjadi pemimpin di Sultra.
“Tapi tunggu, nanti ASR-Hugua jadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra. Sehingga momen 27 November 2024 nanti, ketika mencoblos Nomor Urut 2, menjadi pembuktian untuk menjadikan Kota Baubau sebagai kota pariwisata,” pungkasnya. (*)