Metro Kendari

Warga Kendari Ditemukan Meninggal di Rumahnya, Diduga Terpapar Covid-19

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Penemuan mayat di dalam sebuah rumah di Jalan R. Suprapto, Kelurahan Tobuuha, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Kamis (22/7/2021) sekitar pukul 12.35 WITA gegerkan warga sekitar.

Kapolsek Mandonga AKP I Ketut Arya Wijanarka saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Identias mayat pria itu berinisial TF (38). Saat ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia di dalam rumahnya.

Menurut Kapolsek, korban sebelumnya sempat mengeluh sakit kepala kepada temannya. Kemudian temannya membelikan obat flu dan demam untuknya.

“Sebelum ditemukan ia sempat sakit demam dan batuk, serta sesak napas,” jelasnya.

Berdasarkan keterangan temannya, kemarin malam ia masih sempat mendengar korban bekerja di samping rumahnya.

Pihak kepolisian yang tiba di lokasi langsung membawa korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Kendari untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Sekitar pukul 13.33 WITA tim rumah sakit Bhayangkara tiba di TKP. Saat dirapid antigen, diketahui korban positif Covid-19,” tutupnya. (ads*)

 

Reporter: Erik Lerihardika
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button