kesbangpol sultra
Metro Kendari

Wawali Kendari Ajak Masyarakat Tidak Takut Divaksin

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Wakil Wali Kota Kendari Siska Karina Imran menerima suntikan pertama vaksin Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Kendari, Kamis (4/3/2021).

Siska mengaku tidak merasa sakit saat disuntik, bahkan ia tidak tahu ternyata telah selesai divaksin.

“Rasanya seperti nggak ada rasa (biasa) saya tidak merasakan apa-apa, karena saya fokus sama yang di depan ternyata sudah selesai disuntik,” ungkapnya.

Oleh karena itu, Siksa mengajak masyarakat, khususnya warga Kendari agar tidak takut divaksin. “Jangan takut divaksin, sangat aman,” ucapnya.

Selesai divaksin, Wawali Kendari diberi waktu istrahat selama 30 menit.

Orang nomor dua di Kota Kendari ini pun mengungkapkan alasan dirinya tidak ikut vaksinasi tahap pertama yang dilakukan bersama Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir.

“Pada saat itu kami nggak tahu apa miskomunikasi, ternyata harus daftar online ke pusat. Karena mungkin jumlah ketersediaan vaksin dibatasi di Kota Kendari, Jadi pada saat itu hanya ada Pak Wali dengan dinkes,” ujarnya.

Untuk diketahui, Dinas Kesehatan Kota Kendari menyediakan vaksin sebanyak 1.042 dosis yang akan diberikan pada tujuh kelompok, terdiri dari pejabat publik, ketua tim penggerak PKK, anggota DPRD, OPD pelayanan publik, petugas keamanan, guru, dan tokoh agama.

Reporter: Sesra
Editor: J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024