Terpilih Secara Aklamasi, Andi Muhamad Arjal Achmad Nakodai PK Golkar Kendari Barat
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pengurus Partai Golkar Kecamatan Kendari, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), baru saja musyawarah kecamatan (Muscam)
Muscab yang diselenggarakan 17 November 2020 kemarin, turut dihadiri
Ketua Bidang Pengkaderan Partai Golkar DPD II Kota Kendari, Mauluddin, Kordinator Dapil III DPD II Partai Golkar Kota Kendari, Rasidin Utha, serta jajaran pengurus lainnya.
Agenda utama dalam Muscam tersebut, yakni pemilihan ketua Pimpinan kecamatan (PK) untuk periode 2020-2025.
Dalam pemilihan ketua PK Kendari Barat, Andi Muhamad Arjal Achmad terpilih secara aklamasi, berdasarkan persetujuan dari pimpinan kelurahan (PL).
Mereka adalah PL Sanua, PL Dapu Dapura, PL Sodohoa, PL Benu Benua, PL Punggaloba, PL Tipulu, PL Watu-Watu, PL Kemaraya, dan PL Lahundape.
Terpilih secara aklamasi, Ketua PK Kendari Barat, Andi Muhamad Arjal Achmad mengatakan sangat berterima kasih terhadap seluruh kader Golkar khususnya PL yang telah mempercayakan kepada dirinya untuk memimpin Golkar Kendari Barat.
Olehnya itu, dia berharap kedepan dapat tercipta sebuah sinergitas antar kader partai Golkar di setiap level kepengurusan, termaksud anggota fraksi Golkar di DPRD tingkat Kota Kendari dan Provinsi Sultra.
“Sehingga kedepannya kerja-kerja politik para kader akan semakin optimal dalam membesarkan partai Golkar ini,” ujar dia, Rabu (18/11/2020).
Di kesempatan itu juga, tambah Arjal semua peserta baik pengurus PK maupun PL Kendari Barat menyatakan sikap mendukung Ridwan Bae maju sebagai calon Gubernur Sultra, dan La Ode Muhamad Inarto maju sebagai calon Wali Kota Kendari.
“Peserta Muscam nayatakan siap mendukung keduanya maju di Pilgub dan Pilwali Kendari,” tukasnya.
Reporter: Sunarto
Editor: Via