Sultra Raya

Berjanji Berintegritas, UP Seleksi CPNS BKN Kendari Siap Di Pecat Jika Ada Temuan

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Badan Kepegawaian Negara Regional IV Kota Kendari tengah mempersiapkan sejumlah persiapan pelaksanaan Computer Asisstet Test (CAT) dibeberapa, daerah yakni Kab. Wakatobi, Kota Bau-bau, Kolaka, Kolaka Utara.

Untuk Kabupaten Buton, Buton Utara, Buton Selatan, Muna, Muna Barat, Kolaka Timur, Konawe Kepulauan, Konawe Utara dan Kota Kendari pelaksanaan akan dilakukan di SMK 1 Kendari dan beberapa Instansi di Kota Kendari.

Dalam pelaksanaan CAT nanti pihak BKN regional Kendari memastikan akan bersikap netral dan berintegritas tanpa intervensi dari pihak manapun.

“Kami tidak ingin diintervensi dari pihak manapun, kalau ada temuan kami siap dipecat!” tegas Anang Widhiarto (Ka. UP Seleksi CPNS BKN Regional Kendari).

BACA JUGA :

Pelaksanaan Computer Asisstet Test mandiri ini dilakukan sesuai dengan kesiapan daerah masing-masing baik persiapan jumlah komputer dan berbagai hal lainnya dalam menyiapkan proses seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS).

Selain mempersiapkan kebutuhan CAT Februari 2020 mendatang, BKN regional Kendari juga menyiapkan simulasi CAT pada tanggal 3-6 Desember 2019 lalu yang diikuti sebanyak 1.317 orang.

Reporter : M4
Editor: Qs

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button