Kesehatan

Sehat Ala Popeye, Konsumsi Sayur Ini

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Bayam merupakan sayuran daun yang lezat dan kaya manfaat. Bayam dimanfaatkan sebagai bahan makanan yang dikonsumsi sebagai sayur.

Seperti sayuran hijau pada umumnya, bayam mengandung berbagai macam nutrisi dan vitamin yang bermanfaat untuk kesehatan. Sayur bayam juga kaya akan serat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh.

Sayur bayam sendiri sudah lama menjadi perbincangan di masyarakat luas. Itu semua dikarenakan manfaat dan khasiat sayur bayam untuk tubuh manusia sangat baik, dan itupun benar adanya.

[artikel number=3 tag=”sayur,bayam”]

Iksam (32), salah satu warga Kendari mengatakan sering mengonsumsi bayam karena terinsipirasi dari film kartun “Popeye”, sehingga ia lebih sering mengonsumsi sayur bayam. Selain itu karena banyak kandungan yang bermanfaat dalam sayur tersebut.

“Dulu waktu masih kecil, saya sering nonton film kartun Popeye, dia kuat kalau suka makan bayam. Dia mampu mengalahkan lawan-lawannya karena konsumsi sayur bayam,” ucapnya, Kamis (8/8/2019).

Dilansir dari Idntimes.com, Terdapat kandungan dalam sayur bayam seperti, vitamin A, kaya serat dan rendah kalori, kandungan magnesium di dalam bayam sangatlah banyak, kandungan folat pada bayam sangat tinggi dan Zat kalium pada bayam bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Reporter: Muhammad Israjab
Editor: Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button