kesbangpol sultra
Headline

Penjaga Toko Melenggang ke DPRD Kendari

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari, dari Partai Golongan Karya (Golkar) Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Mandonga – Puuwatu, Sahabuddin berhasil mengamankan satu kursi.

[artikel number=3 tag=”muna,partai”]

Namun dibalik keberhasilannya melanggeng ke parlemen kota, dirinya mengaku kepada Media Detiksultra.com bawah sebelumnya dia sempat mendapat cemoohan dari masyarakat dengan sebutan penjaga toko.

“Tim mendengar langsung bahwa ada masyarakat mengatakan demikian, tapi bagi saya itu semacam motivasi, apa yang di cerita oleh masyarakat diluar sana membuat saya makin yakin dapat meraih hasil positif,” kata dia, Kamis (9/5/2019).

Lebih lanjut, kata dia dengan adanya cemoohan itu, timnya makin solid bekerja. Walaupun dia mengaku dalam perjalanannya menuju parlemen banyak hambatan yang dilaluinya, dan itu tidak mudah baginya. Tetapi atas kegigihannya dia mampu membuktikan bahwa dia bukan sekedar penjaga toko tapi pemenang dari cemoohan itu.

“Dengan adanya ejekan itu dan walaupun tanpa uang teman-teman bergerak. Ini juga bentuk reaksi dari tim untuk membuktikan bahwa penjaga toko dapat melanggeng ke DPRD,” jelasnya.

Meski demikian, Sekertaris DPD II Golkar Kendari ini tidak ada satupun rasa dendam kepada masyakarat yang mencomohnya. Malah dia ingin membuktikan bahwa dia mampu memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Terlebih, menurut dia pemilihan umum (Pemilu) telah usai, saatnya fokus untuk bekerja, dan memperjuangkan hak masyakarat.

“Kalua saya tidak ada dendam, justru itu menjadi motivasi saya. Apa yang di cerita benar adanya kalau saya penjaga toko. Tentunya kita mewakili masyakarat, Pemilu sudah usia sebaiknya kita rangkul semua masyarakat,” cetusnya.

Setelah KPU Kendari menetapkan calon anggota DPRD yang memiliki suara terbanyak dan berhak duduk di parlemen Kota Kendari, yang dimana diantara 35 nama itu ada nama Sahabuddin. Sebut dia usaha tidak akan mengkhianati hasil.

“Kalau secara pribadi ya Alhamdulillah apa yang kami perjuangkan dan targetkan akhirnya tercapai. Saya juga sangat berterima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan suaranya kepada saya. Tentu ini amanah mereka yang harus diemban dengan baik,” tukasnya.

Reporter: Sunarto
Editor: Sumarlin

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

AJP ASLI Pilwali Kendari 2024