Pendidikan

Jelang Tahun Baru, Kadis Dikmudora Kendari Himbau Pelajar Tidak Hura-hura

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Menjelang pergantian tahun baru 2019, Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan dan Olahraga (Dikmudora) Kota Kendari, Sartini Sarita, menghimbau seluruh pelajar agar tidak mengisinya dengan hura-hura.

Menurutnya, malam pergantian tahun baru bukanlah moment yang harus diperingati, apalagi dengan hura-hura. Namun, lebih baik berkumpul bersama keluarga di rumah.

“Kami minta kepada seluruh pelajar untuk tidak keluar rumah lalu berhura-hura. Memangnya mau apa juga anak SD dan SMP di malam tahun baru, yang ada akan mencemaskan orang tua,” katanya saat ditemui di Kantor Dinas Dikmudora Kendari, Selasa (18/12/2018).

Olehnya itu, lanjutnya, akan lebih baik para pelajar bisa memanfaatkan hari libur di tahun baru ini sebagai waktu untuk merencanakan berbagai hal, khususnya jenjang pendidikannya, di tahun 2019 mendatang.

Reporter: Fitrah Nugraha
Editor: Rani

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button