Metro Kendari

Ketua Pemuda Pancasila Sultra Siap Sukseskan Munas Kadin

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua Pemuda Pancasila Sulawesi Tenggara (Sultra), Abdul Hasan Mbou (AHM) siap menyukseskan Musyawarah Nasional (Munas) VIII Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia yang rencananya digelar 29-30 Juni 2021 di Kota Kendari.

Abdul Hasan Mbou mengajak seluruh lapisan masyarakat di Bumi Anoa agar bersama-sama menyukseskan pelaksanaan Munas VIII Kadin ini, bukan malah melakukan provokasi di masyarakat untuk menolak munas.

“Pelaksanaan event berskala nasional ini sangat baik dan harus selalu didukung karena akan memberikan efek positif terhadap perekonomian di Sultra,” ungkap AHM saat ditemui di kediamannya, Kamis (3/6/2021).

AHM juga memuji Anton Timbang. Meski belum lama menahkodai Kadin Sultra, namun ia telah berhasil menyolidkan seluruh jajaran pengurus untuk meyakinkan Kadin pusat agar munas yang sebelumnya akan digelar di Bali dipindahkan ke Sultra.

Sehingga ia sangat menyayangkan adanya penolakan munas yang dilakukan sekelompok orang. Padahal, kata dia, pemindahan lokasi munas tersebut merupakan arahan langsung dari Presiden RI, Joko Widodo.

“Nah ini yang aneh, kok mereka melakukan provokasi di masyarakat. Seharusnya kan kegiatan besar seperti ini didukung penuh,” kata mantan anggota DPRD Sultra tiga periode itu. (bds*)

Reporter : Erik Lerihardika
Editor : J. Saki

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button