Baubau

Pengawetan ikan Es di TPI Wameo Diaktifkan Kembali

Dengarkan

BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Setelah kurang lebih dua tahun tidak difungsikan, cold storage atau tempat penyimpanan ikan Tempat Pelelangan ikan (TPI ) Wameo kini kembali diaktifkan oleh Pemkot Baubau. Pj Walikota Baubau Muh Rasman Manafi mengatakan, pengaktifan kembali cold storage merupakan upaya pemerintah agar nelayan Baubau yang bekerja sebagai penangkap ikan dapat mengelola hasil tangkapannya. Dengan begitu masyarakat tidak sulit mencari ikan dan tidak harus membeli ikan dari luar dengan harga yang tinggi.

Saat ini pihaknya juga telah menerima informasi dari BNPB pusat yang akan melakukan verifikasi terkait perbaikan dermaga dan talud TPI Wameo sehingga TPI Wameo bisa dimanfaatkan lebih maksimal. Karena tidak hanya ikan, hampir semua hasil laut dapat dimanfaatkan, termasuk wisata laut.

Diakui Pj Wali Kota Baubau, sejak dilantik tiga bulan lalu, dirinya telah mengevaluasi penyebab inflasi, yang salah satunya dari tingginya harga ikan.

“Ternyata memang salah satunya karena tidak mempunyai penyimpanan ikan. Itulah penyebab utamanya, kita punya banyak ikan dan akhirnya ikan yang kita tangkap itu dibawa ke wilayah lain, harga ikan kita itu pasti tinggi. Karena ada bahan bakar yang dipakai itulah yang menyebabkan. Maka saya akhirnya mengambil langkah saya harus lapor ke Pak Gubernur bagaimana solusinya dan gubernur menyikapinya sehingga cold Storage TPI Wameo kembali diaktifkan,” terangnya. (cds)

 

Reporter: Muh. Ian Handrian Syah
Editor: Wulan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button