Metro Kendari

Pedagang PPI Kendari Sesalkan, Sandiaga Uno Tak Beli Ikan

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Sandiaga Salahudin Uno menyambangi Pusat Pelelangan Ikan (PPI) Kota Kendari pada Senin pagi (24/12/2018). Tampak ratusan warga yang didominasi kaum emak-emak menyambut Cawapres nomor urut dua tersebut.

Namun, dibalik kedatangan Sandi, ada pedagang yang mengaku kecewa. Warga tersebut bernama Rahim Rotty. Pria berusia 52 tahun ini mengatakan, seharusnya Sandiaga Uno bukan tak hanya datang ke pasar, namun juga sebaiknya membeli ikan.

“Seharusnya dia (Sandi) beli juga ikan biar sedikit, tapi semua dapat, supaya jangan semua berkumpul disitu, kita juga kan mau bersalaman,” ujar Rahim Rotty.

Dirinya pun membandingkan dengan kunjungan Gubernur Sultra Ali Mazi beberapa waktu lalu di PPI Kendari ini. Justru Ali Mazi membeli ikan para pedagang seharga Rp20 ribu hingga Rp30 ribu.

Selain itu, ia menyesalkan, seharusnya hari ini banyak pembeli, ikannya bisa banyak yang terjual, namun ramainya warga yang datang hanya ingin bertemu Sandiaga Uno.

Pedagang lain yang sempat berdialog dengan mantan Wakil Gubernur Jakarta itu, Rabiyah mengatakan, dirinya hanya ditanya soal harga kebutuhan pokok dan BBM saat ini. Namun tak menanyakan berapa harga ikan dan kesulitan mencari ikan di laut.

“Saya hanya bilang, kehidupan ini keras, saya minta harga diturunkan, berharap ada perubahanlah,” pungkasnya.

Reporter: Fadli Aksar
Editor: Sumarlin

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button