HeadlinePendidikan

SK Rektor UHO Soal Tarif BLU Dicabut, Mahasiswa Sorak Gembira

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Mahasiswa yang terhimpun dalam Keluarga Besar Mahasiswa UHO (KBM), hari ini, kembali unjuk rasa menyuarakan penolakan SK rektor soal tarif Badan Layanan Umum di UHO.

Aksi ini sebagai tindaklanjut dari aksi Senin kemarin yang sempat ricuh yang diwarnai aksi pelemparan batu ke gedung rektorat.

Unjuk rasa Keluarga Besar UHO Selasa siang membuahkan hasil. Rektor UHO mencabut SK soal tarif Badan Layanan Umum.

Marhadi, selaku ketua keamanan UHO menyatakan bahwa pencabutan SK dilakukan pasca ada pertemuan internal soal tuntutan mahasiswa.

“Tepat pukul 9:00 tadi pak Rektor UHO mengadakan rapat pimpinan untuk membahas bagaimana baiknya,” ucap Ali Marhadi, Selasa(24/9/2019).

Lanjutnya menerangkan, Hasil rapat itu tertuang dalam Keputusan Rektor Universitas Halu Oleo No 2784/UN29/Sk/KU/2109 tentang pencabutan surat putusan Rektor No 2404/UN29/SK/KU/2019 tentang Tarif Badan Layanan Umum Universitas Halu Oleo.

Keputusan Rektor Universitas Halu Oleo menyatakan tidak berlakunya surat putusan Rektor 2404/UN29/SK/KU/2019 tentang Tarif Badan Layanan Umum Universitas Halu Oleo.

Pasca disampaikan pencabutan SK tersebut, mahasiswa langsung menyambutnya gembira.

Reporter: M8
Editor: Dahlan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button