Categories: Politik

Dua Pekan Lagi, Jokowi Serahkan 24 calon Anggota KPU dan Bawaslu ke DPR

Share
Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Tim seleksi (Timsel) baru saja menyodorkan 24 calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Republik Indonesia (RI) periode 2022-2027 ke Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kamis (6/1/2022) kemarin.

24 nama terdiri 14 calon anggota KPU RI, mereka adalah August Mellaz, Betty Epsilon Idroos, Dahliah, Hasyim Asy’ari, I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi.

Menyusul Idham Holik, Iffa Rosita, Iwan Rompo Banne, Mochammad Afifudin, Muchamad Ali Syafa’at, Parsadaan Harahap, Viryan, Yessy Yatty Momongan dan Yulianto Sudrajat.

Sementara 10 calon anggota Bawaslu RI terdiri dari Aditya Perdana, Andi Tenri Sompa, Fritz Edward Siregar, Herwyn Jefler Hielsa Malonda, Lolly Suhenty, Mardiana Rusli, Puadi, Rachmat Bagja, Subair dan Totok Hariyono.

Setelah diterima, dalam waktu 14 hari kedepan atau dua pekan lagi, Presiden Jokowi baru akan menyerahkan 24 nama ke DPR RI.

Nantinya, 28 nama calon Anggota KPU dan Bawaslu periode 2022-2027 ini bakal mengikuti tahapan selanjutnya yakni uji kelayakan dan kepatutan.

“Nanti jika sudah tes kelayakan dan kepatutan, DPR RI akan memilih 7 nama calon anggota KPU dan 5 nama calon anggota Bawaslu RI,” ujar Timsel Juri Ardiantoro dikutip dari CNN Indonesia.

Reporter: Sunarto
Editor: Via

Komentar