Categories: Politik

AJP-ASLI Komitmen Bantu Permodalan UMKM Kain Tenun Muna di Gunung Jati

Share
Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Andi Sulolipu berkesempatan mengunjungi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) kain tenun Muna di sela-sela blusukannya di Kelurahan Gunung Jati, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, Senin (7/10/2024) kemarin.

Andi Sulolipu mengatakan, kerajinan tenun merupakan warisan leluhur suku Muna yang mesti dijaga kelestariannya, agar generasi muda bisa mengenal budaya yang ditinggalkan pendahulunya.

Namun mirisnya, pemerintah saat ini tidak tertarik untuk menumbuhkan rasa kecintaan terhadap warisan dengan teknik pembuatan kain yang begitu sederhana, tetapi hasilnya tak kalah jauh dari hasil teknologi masa kini.

Padahal, dari tenun ini, pemerintah bisa mengeksplor lebih jauh, misal membuat wisata budaya melalui pemeran, dan keuntungannya pelaku UMKM kain tenun tersebut bisa meraup keuntungan.

“Kurang terekspos oleh Pemerintah Kendari, padahal kehadiran pelaku UMKM kain tenun bisa memberikan warna baru di Kota Kendari,” kata Calon Wakil Wali Kota Kendari ini.

Karena minimnya perhatian pemerintah, mereka pelaku UMKM kain tenun Muna merasa tersisihkan. Bantuan-bantuan pemerintah jarang untuk menyentuh mereka.

Olehnya itu, dari 20 program unggulan yang ditawarkan dirinya bersama Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari Aksan Jaya Putra-Andi Sulolipu (AJP), memastikan ke depan tidak ada lagi pelaku UMKM yang kesulitan permodalan.

Ia berkomitmen, akan meningkatkan ekonomi kreatif para pengrajin tenun, dan memberdayakan anak-anak muda untuk lebih kreatif.

“Olehnya itu, pada saat kami terpilih itu salah satu bagian dari kami membantu untuk membantu permodalan,” pungkasnya. (*)

Reporter: Sunarto
Editor: Biyan

Komentar