Sambangi Tempat Pelelangan Ikan, ASR Borong Ikan Milik Pedagang
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua DPW PPP Sultra, Andi Sumangerukka (ASR) melakukan kunjungan ke Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kota Lama, Kendari. Ratusan pedagang pun berdesakan untuk bersalaman dengan ASR. Sejak kedatangannya pada pukul 07.05 pagi, pedagang yang didominasi ibu-ibu sudah menunggu. Mereka antre dengan berjejer di pintu masuk.
Bak gayung bersambut, ASR pun menyalami satu per satu warga yang telah menunggunya dengan antusias. Mulai dari pedagang sayur hingga para pedagang ikan. Bahkan ASR juga menyempatkan memborong ikan milik pedagang dan membagikannya kepada para ibu-ibu yang ada di pasar.
Di sela-sela kegiatannya berkeliling pasar, ASR dibuat terkejut, ketika ada warga yang berteriak akan memilih Ganjar-Mahfud sebagai presiden dan wakilnya.
“Mereka sangat antusias bahkan mereka bilang, Pak saya pilih Ganjar. Senang, karena ternyata Pak Ganjar sudah dikenal,” ujarnya usai melakukan kunjungan, Sabtu (02/12/2023).
Dalam kunjungannya bersama pedagang pasar ini, ASR mengaku mendapatkan beberapa harapan yang disampaikan oleh pedagang. Misalnya saja, keinginan pedagang agar bangunan TPI bisa lebih baik lagi.
“Kira-kira tadi harapan yang disampaikan bagaimana pedagang ini bisa lebih luas lagi tempatnya dan pembeli ingin agar lebih nyaman saat berbelanja,” bebernya.
Sementara itu, salah seorang pedagang bernama Ide, mengaku senang menerima kunjungan ASR. Selain mau menyapa pedagang, kedatangannya juga bermanfaat dengan memborong ikan yang dijajakan pedagang. Ia berharap, kunjungan ini bukan yang terakhir kalinya di TPI, tetapi masih ada agenda kunjungan-kunjungan selanjutnya.
“Senang karena tadi diborong ikan, ibu-ibu juga yang datang lebih senang lagi karena ikannya langsung dikasikan ke ibu-ibu yang mau,” tukasnya. (*)
Reporter: Septi Syam
Editor: Wulan