Baubau

Perkuat Ketahanan Pangan, Kodim Buton Dorong Pembukaan Lahan Tani

Dengarkan

BAUBAU, DETIKSULTRA.COM – Kodim 1413/Buton mengantisipasi dampak buruk dari resesi global dan inflasi tinggi yang dikabarkan akan terjadi pada 2023. Antisipasi ini dilakukan dengan memperkuat ketahanan pangan di wilayah Kepulauan Buton.

Dandim 1413/Buton, Letkol Arm Muhamad Faozan mengungkapkan, pihaknya telah mendorong pembukaan lahan tani di dua daerah, 50 hektare di Kabupaten Buton dan 20 hektare di Kabupaten Buton Selatan.

“Untuk menghadapi resesi dan inflasi yang akan datang, pemerintah daerah dan Kodim sedang bekerja sama untuk membuka lahan tani. Dalam rangka memperkuat ketahanan pangan kita,” ungkap perwira TNI dua bunga itu pada Detiksultra.com.

Pembukaan lahan tani di Buton rencanakan di wilayah Kecamatan Siotapina. Sedangkan untuk lahan tani di Buton Selatan, masih ada beberapa hal yang perlu diselesaikan sebelum penunjukan lokasi.

Menghadapi kemungkinan resesi ini, kata dia, pihaknya ingin menggerakkan kelompok tani di masyarakat agar lahannya memiliki nilai produktif yang tujuannya adalah menjaga ketahanan pangan daerah.

Selain itu, pihak Kodim memulai pemanfaatan lahan ini dari anggota Kodim lebih dahulu. Yaitu, dengan memanfaatkan lahan atau pekarangan kecil untuk bertani.

“Kami menyadari, TNI sebagai public figure. Kita harus menanamkan hidup sehat dan positif. Kita manfaatkan pekarangan kecil yang tidak terlihat untuk bertani. Pada akhirnya, ini akan menjadi contoh untuk diikuti oleh masyarakat,” tutupnya. (bds)

Reporter: Surahman Djunuhi
Editor: Biyan

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button