Categories: Metro Kendari

Peringati Hapernas, BTN KC Kendari adakan Akad Massal

Share
Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Memperingati Hari Perumahan Nasional, PT. Bank Tabungan Negara (BTN) KC Kendari menggelar akad masal perumahan besubsidi, di Kendari (25/08/2020).

Kegiatan ini merupakan rangkaian acara yang diselenggarakan oleh Kemenpupera dalam memperingati hari perumahan nasional, dimana akad massal dilaksanakan secara nasional dan serentak pada waktu bersamaan.

Erik Budi Setiawan selaku Branch Manager Bank BTN KC Kendari mengucapkan, Bank BTN secara nasional diminta mempersiapkan 20 titik wilayah sebagai wakil untuk mengikuti rangkaian kegiatan HAPERNAS, dengan total peserta akad sebanyak 2.196 calon user.

Bank BTN Kendari sendiri, menjadi salah satu cabang yang ditunjuk untuk melaksanakan kegiatan akad massal ini, dengan jumlah peserta sebanyak 75 calon user.

“Kami menyadari bahwa kondisi saat ini menyebabkan tidak mungkinnya mengumpulkan massa dalam jumlah yang besar di satu tempat, untuk itu kami membatasi jumlah user dan membagi peserta akad massal dalam tiga gelombang sehingga physical distance dalam penerapan protokol kesehatan dapat kami laksanakan,” ujar Erik.

selain itu, peringatan Hapernas bertepatan dengan peringatan kemerdekaan RI yang ke 75, sehingga pihak BTN mengambil jumlah peserta akad massal sebanyak 75 calon user.

“Bank BTN Kendari sendiri ditengah adanya pandemic covid 19 saat ini, rata-rata per bulan berhasil melakukan akad kredit khusus KPR Subsidi sebanyak 150 unit per bulannya. Dan kami yakin akan terus bertambah, dikarenakan saat ini saja data permohonan Kerjasama KPR dari mitra developer yang baru terus masuk ke kami bersamaan dengan data-data calon user yang dibawanya,” tambahnya.

Sementara itu rangkaian kegiatan peringatan Hapernas tahun 2020 dilaksanakan sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya dimana Kemenpupera menyaksikan langsung kegiatan akad masal yang diselenggarakan secara nasional melalui media zoom meeting, serta meminta para peserta untuk melakukan penandatanganan serentak mengikuti aba-aba yang diberikan oleh pihak Kemenpupera.

“Kami selalu mendukung kegiatan positif seperti ini, tekad kami selaku developer khususnya adalah memberikan yang terbaik kepada user kami, dengan membangunkan rumah yang berkualitas dan sarana-prasarana yang baik. Sehingga, apabila user kami senang maka developer akan semakin sukses dikarenakan banyaknya doa-doa baik kepada kami dari user,” jelasnya.

Kegiatan ini juga merupakan bentuk keperdulian dari pemerintah dan Bank BTN serta Asosiasi-Asosiasi terhadap pemenuhan kebutuhan akan rumah bagi masyarakat MBR.

Pemerintah memberikan subsidi dan regulasi yang jelas mengenai spesifikasi bangunan bersubsidi, sehingga masyarakat akan memperoleh rumah sangat layak huni.

Bank BTN telah memberikan kemudahan dalam proses KPR bersubsidi dengan adanya simplikasi berkas sehingga dapat mempersingkat waktu proses KPR subsidi dari pengajuan hingga akad kredit,” tambahnya.

Sementara itu Erik juga meminta mitra-mitra developer yang tergabung dalam asosiasi membantu dengan membangunkan unit rumah subsidi sangat layak huni, lengkap dengan sarana dan prasarana yang mendukung dan nyaman untuk dihuni.

Selain itu, untuk merangsang geliat KPR Non Subsidi, pada moment bulan kemerdekaan ini Bank BTN mengeluarkan program istimewa dengan nama KPR MERDEKA, dengan keunggulan suku bunga mulai dari 4.17% fixe rate 1 tahun, bebas biaya administrasi, biaya provisi dan appraisal, serta dengan jangka tahun yang cukup panjang maksimal 30 tahun.

Reporter : Gery
Editor : Yais Yaddi

Komentar