Metro KendariPendidikan

Ketua Komisi VIII DPR RI Dukung IAIN Kendari Jadi UIN

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Ketua Komisi VIII DPR RI yang membidangi sosial dan agama, M Ali Taher, mendukung Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Kendari. Dukungan ini ia sampaikan saat membawakan kuliah umum di auditorium IAIN Kendari, Jumat (11/5/2018).
“IAIN Kendari silahkan mengajukan usulan untuk menjadi UIN Kendari. Dana di Kementerian Agama sekitar Rp 62,3 triliun. Rp49 triliunnya untuk perguruan tinggi Islam. IAIN Kendari silahkan usul secepatnya,” terangnya.
Menurutnya, hal utama yang perlu dipersiapkan adalah sarana dan prasarana yang memadai. Kemudian, rasio dosen dan mahasiswa harus seimbang.
Sementara itu, Rektor IAIN Kendari, Nur Alim mengaku, sangat termotivasi dengan dukungan tersebut.
“Kita berharap ketika beliau menjalankan tugas-tugas di DPR, baik menjalankan fungsi legislatif, budgeting dan pengawasan, itu ada afirmasi dan perhatian kepada IAIN Kendari dan pendidikan Islam negeri di Sultra,” katanya.
Perubahan IAIN Kendari menjadi UIN sendiri, lanjutnya, sudah persiapkan dengan target 2020. Nur Alim berharap melalui dukungan dari Ketua Komisi VIII DPR RI bisa membuat IAIN kendari menjadi perguruan tinggi yang berdaya saing.
“Semoga kami bisa menjadi perguruan tinggi yang terbaik di republik ini, mampu berkreasi, dan menciptakan lulusan terbaik,” pungkasnya.
Reporter: Yusuf Maronta
Editor: Cuncun

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button