Categories: Metro Kendari

KPU Sultra: Tahapan DPTHP-2 Telah Selesai

Share
Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan Kedua (DPTHP – 2) secara nasional telah selesai. Hal itu disampaikan oleh Ketua KPU Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) La Ode Abdul Natsir, saat menggelar rapat evaluasi pelaksanaan tahapan Pemilu 2019, di salah satu hotel di Kendari, Kamis (20/12/2018).

“Saya mengapresiasi kinerja dari semua pihak atas pelaksanaan tahapan yang telah selesai,” ungkap dia.

Meski dirinya mengakui, jika dalam proses tahapan pemilu ini, KPU mengalami banyak ujian dan tantangan. Namun dia mengatakan, hal itu tidak mempengaruhi kinerja KPU, sebab mereka hanya menjalankan sesuai perintah KPU RI.

“Mulai dari persepsi orang gila, kotak suara kardus dan lain-lain. Tapi kami terus bergerak dan bekerja, karena kami tunduk dan patuh pada kebijakan pimpinan KPU RI,” ujarnya.

Ditambahkannya, Sultra masuk dalam sepuluh besar index kerawanan tinggi Pemilu 2019 berdasarkan data rilis Bawaslu RI. Oleh karena itu, KPU Sultra akan membuktikan, serta bekerja sesuai ketentuan UU dalam mewujudkan Pemilu yang profesional, mandiri dan berintegritas.

“Jaga kekompakan dan masuk kerja di kantor sesuai hari dan jam kerja biasa, dan bekerja penuh waktu demi mewujudkan Pemilu yang berintergritas,” tandasnya.

Reporter: Sunarto
Editor: Rani

Komentar