Metro Kendari

Numpang Gedung SMAN 4, Siswa SMAN 12 Kendari Belajar dengan Prokes Covid-19

Dengarkan

DETIKSULTRA.COM, KENDARI – Siswa SMA Negeri 12 Kendari cukup konsisten dengan penerapan Prokes Covid-19. Selama berada di sekolah, siswa melaksanakan proses belajar dengan disiplin 3M, yakni membiasakan diri cuci tangan, menjaga jarak, dan mengenakan masker.

Para yang hadir di sekolah mendapat pengawasan khusus wajib gunakan masker, baik di luar maupun dalam kelas saat proses belajar mengajar berlangsung.

Plt Kepala SMA Negeri 12 Kendari, Sudarso menyatakan, penerapan disiplin prokes ini tak lain untuk menangkal penularan Covid-19.

“Kami disini disiplin terapkan Prokes Covid-19, baik kepada siswa maupun guru. Ini guna menangkal penularan corona,” katanya (10/11/2021).

Sudarso melanjutkan, pihaknya tetap konsisten menjalankan prokes, kendati gedung kelas yang digunakan saat ini, masih status numpang di SMA Negeri 4 Kendari.

“Saat ini SMA Negeri 12 Kendari masih menumpang bangunan milik SMA Negeri 4 Kendari, karena belum memiliki lahan,” tambahnya.

Sejak berdiri SMA Negeri 12 Kendari pada 4 Juni lalu, pihaknya telah menerima siswa baru Kelas 10 pada tahun ajaran 2021-2022, sebanyak 118 siswa dengan dua jurusan yakni empat kelas jurusan IPA dan satu kelas jurusan IPS.

Sudarso berharap, pemerintah provinsi segera mengupayakan lahan untuk pendirian SMA Negeri 12 Kendari, yang kabarnya bakal menggunakan area ex PGSD Kendari.

 

Reporter: Dahlan
Editor: Via

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button