Categories: Metro Kendari

DPM-PTSP Siapkan Aplikasi Penunjang Pelayanan MPP

Share
Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) siapkan aplikasi untuk menunjang pelayanan di Mal Pelayanan Publik (MPP) nantinya.

Kepala DPM-PTSP, Satria Damayanti mengatakan, di MPP nantinya semua layanan bakal dibuka, bukan hanya PTSP dan untuk antreannya sendiri, bakal menerapkan sistem online.

“Model antreannya itu nanti dari rumah sudah bisa melakukan antrean, ada aplikasi-aplikasi didalam situ, nanti ada pilihan kita mau melakukan pelayanan perizinan apa ataupun misalnya mengurus SIM dari situ nanti kita sudah bisa ambil antreannya,” pungkasnya.

Lanjut dia, aplikasi tersebut saat ini sementara disempurnakan Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kendari dan aplikasi tersebut sudah ada, tinggal dilakukan evaluasi.

Dia mengatakan, jadi dengan sistem antrean tersebut pihaknya bisa memberikan kepastian kepada masyarakat, dengan adanya sistem tersebut maka memudahkan masyarakat untuk mengetahui kapan mesti datang ke kantor MPP nantinya tanpa mesti menunggu di lokasi secara langsung.

“Jadi dengan mengetahui nomor antreannya maka bakal menghemat waktu yang dimiliki, misalnya saja dia bisa berurusan dulu di tempat lain sambil menunggu antreannya. Jadi disistem itu nanti bisa dari rumah bisa online,” ucapnya.

Dia juga menambahkan, jadi untuk jenis layanan misalnya migrasi jenis layanan apa yang bakal disajikan di mal pelayanan karena memang tidak semua jenis pelayanannya tersebut terpusat di kantornya, jadi nantinya pelayanan lainnya bakal dibuka di mal pelayanan.

“Jadi dia (lembaga yang bakal membuka layanan di MPP) akan memilih yang betul-betul prioritas bagi masyarakat dan nantinya bisa dia gabungkan ke mal pelayanan publik,” katanya.

Reporter: M5
Editor: Via

Komentar