Catat! Pasar Murah Minyak Goreng Disperindag Sultra Diadakan Hingga Jumat Pekan Ini
KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Hari pertama pasar murah minyak goreng di pelataran kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (15/3/2022) dipadati emak-emak.
Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Dalam Negeri Disperindag Sultra, Ld Muhamad Fitrah Arsyad mengatakan, untuk hari pertama, pihaknya menyediakan 300 ratus dus minyak goreng merek Sabrina.
“Awalnya hanya 200 dus disiapkan, hanya kita lihat antrean panjang, makanya kita tambah 100 dus jadi semua 300 dus. Sehingga tadinya kupon itu 1.200, bertambah 300. Jadi semuanya 3.000 liter untuk hari ini,” terangnya.
Disperindag sendiri memastikan pasar murah minyak goreng diadakan hingga beberapa hari ke depan, dengan mekanisme yang sama.
“Rencananya empat hari berjalan, sampai Jumat pekan ini,” katanya.
Syarat untuk mendapat minyak goreng murah dengan harga Rp14 ribu per liter, lanjut Fitrah Arsyad, masyarakat cukup membawa kartu keluarga (KK) baik yang berdomisili di Kota Kendari maupun di luar Kota Kendari.
“Setiap orang, maksimalnya hanya diberikan dua liter, jadi siapkan uang Rp28 ribu saja,” katanya.
Ditambahkannya, saat ini memang masih terjadi kelangkaan minyak goreng dan harganya melambung tinggi. Maka dari itu, disperindag mengintervensi melalui operasi pasar atau pasar murah.
“Harapannya operasi pasar ini dapat menetralisir harga, supaya di pasaran mengikuti harga pemerintahan dengan harga Rp14 ribu per liter dengan stok yang tercukupi,” ucapnya. (bds*)
Reporter: Sunarto
Editor: J. Saki