Categories: Hukum

Gubernur Sultra Enggan Berkomentar Soal 56 Desa Fiktif di Konawe

Share
Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Gubernur Sultra, H. Ali Mazi, enggan berkomentar terkait kasus 56 desa fiktif yang menerima kucuran anggaran Dana Desa (DD) di Kabupaten Konawe.

“Saya tidak mau berkomentar soal ini, nanti tanya ke penyidik saja,” ujar Ali Mazi saat ditemui awak media, Senin (19/8/2019).

[artikel number=3 tag=”gubernur,alimazi”]

Sebagai negara hukum, lanjut Ali Mazi, biarkan prosesnya ditangani oleh pihak yang berwajib.

“Intinya kita serahkan saja semua ke mereka,” imbuhnya.

Untuk diketahui, kasus 56 desa fiktif saat ini tengah dalam penyidikan dari tim penyidik Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sultra, di ruang unit II Tipikor.

Reporter: Sunarto
Editor: Rani

Komentar