AdvertorialKonawe

Pemkab Bersama DPRD Konawe Sepakat Lanjutkan Sinergitas Pembangunan Daerah

Dengarkan

DETIKSULTRA.COM, KONAWE – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Kabupaten Konawe, DPRD menggelar Rapat Paripurna Istimewa pada Rabu (1/3/2023).

Rapat ini dipimpin oleh Ketua DPRD Konawe, Ardin, didampingi Wakil Ketua I, Rusdianto, serta Wakil Ketua II, Kadek Rai Sudiani. Seluruh legislator hadir dalam kegiatan ini.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe juga meramaikan ruang rapat paripurna. Mulai dari Bupati, Kery Saiful Konggoasa, Sekda Ferdinand Sapan, serta seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

TNI, Polri, jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) Konawe, Pengadilan Negeri Unaaha, Kemenag, tokoh masyarakat, pemuka agama, pemuda, juga ikut dalam rapat paripurna ini.

Kery Saiful Konggoasa dalam sambutannya, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh masyarakat yang telah ikut berpartisipasi, dalam perayaan hari jadi ke-63 Kabupaten Konawe, sehingga seluruh rangkaian acara dapat berlangsung meriah.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Ardin
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Ardin

“Dalam satu dekade terakhir, kita belum pernah menyaksikan kemeriahan perayaan HUT Konawe seperti tahun ini. Olehnya itu, tema yang diangkat dalam perayaan kali ini adalah Konawe Gemilang Sultra Maju,” ujarnya.

Tema tersebut kata bupati, bermakna bahwa kegemilangan Kabupaten Konawe telah menjadi lokomotif bagi Provinsi Sultra untuk bertahan pada masa-masa sulit, selama tiga tahun terakhir di masa pandemi Covid-19.

Serangkaian pencapaian Kabupaten Konawe tersebut, tentunya ditopang dari pencapaian keberhasilan secara sektoral yang tidak dapat diuraikan satu-persatu.

Dijelaskan, hakekat atas otonomi daerah yaitu kemandirian daerah, daya saing, dan aspek pelayanan publik telah dilaksanakan di Kabupaten Konawe dengan sangat baik.

Pencapaian aspek kemandirian dapat dilihat dengan adanya upaya meningkatkan kapasitas fiskal daerah, melalui peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) terhadap total APBD.

Kery Saiful Konggoasa (KSK)
Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa

Pada tahun 2013, PAD terhadap total pendapatan APBD hanya sebesar 2,72% atau senilai 23 miliar rupiah. Namun dalam kurun waktu 10 tahun terakhir, secara perlahan-lahan dan konsisten dapat meningkatkan proporsi PAD hingga mencapai 13,33%, dimana pada tahun 2022, realisasi APBD sudah mencapai 201 miliar rupiah.

Kery berharap, dari sisa waktu kepemimpinannya ini, pemerintah bersama DPRD mampu berusaha agar pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Konawe meningkat sejalan dengan penambahan PAD.

Ia berharap adanya sinergitas yang terus berlanjut antara pemerintah bersama DPRD, sehingga Konawe bisa berpacu dan bersaing dengan daerah lain.

“Saya tidak akan tinggalkan Konawe dengan suatu permasalahan, karena mau bagaimana pun, Konawe ini adalah negeri saya, tidak mungkin saya khianati,” ujarnya.

Aspek daya saing daerah sendiri sudah teruji ketika pandemi Covid-19 melanda, seluruh daerah di Sultra mengalami penghambatan pertumbuhan hingga level minus, namun Kabupaten Konawe tetap tumbuh positif dan menjadi penopang bagi perekonomian Sultra dan terus berlanjut hingga saat ini.

“Kita harus bangga menjadi orang Konawe, sehingga saya harapkan kepada tokoh-tokoh masyarakat, anggota DPRD mari kita jaga daerah kita ini. Tidak ada kompromi bagi yang tidak menyayangi daerah kita ini,” katanya.

Pemkab Bersama DPRD Konawe Sepakat Lanjutkan Sinergitas Pembangunan Daerah

Dijelaskan, strategi selama kepemimpinannya sebagai bupati yakni meningkatkan ekonomi daerah secara besar-besaran. Ini sebagai hal paling utama dalam pembangunan daerah.

Setelah itu, baru dilakukan pembangunan infrastruktur, salah satunya yang kini tengah berjalan yakni pembangunan di sekitaran Kantor Bupati Konawe.

Tak lupa Kery juga berterima kepada seluruh elemen masyarakat, DPRD Konawe, hingga berbagai instansi vertikal seperti BPK, KPK, dan lain sebagainya, sehingga penyelenggaraan roda pemerintahan dapat berjalan baik.

“Mari kita jaga daerah kita, kita kawal, kita jaga komunikasi, PAD kita tingkatkan, saya harapkan pada hari ini, mari bersama-sama kita pikirkan untuk kebaikan daerah. Selamat HUT Konawe, sekian,” tutup Bupati Konawe.

Senada dengan bupati, Ardin mengungkapkan, antara eksekutif dengan legislatif telah bersepakat bahwa potensi SDA dan SDM harus dimanfaatkan untuk kemaslahatan masyarakat dan kebaikan daerah yang kita cintai ini.

Dikatakan, kesuksesan dalam melangkah sejauh ini di Konawe, tidak terlepas dari komitmen dan konsistensi dalam menjalankan strategi yang digagas bersama.

Pemkab Bersama DPRD Konawe Sepakat Lanjutkan Sinergitas Pembangunan Daerah

Filosofi tersebut bermakna bahwa pemerintah selalu berkomitmen membangun kesejahteraan ekonomi agar masyarakat bisa sekolah dan sehat, kemudian menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang andal.

Pemerintah bersama legislatif kemudian merumuskan langkah-langkah strategis yang akan ditempuh, termasuk mampu memaknai hakekat otonomi daerah yang bertujuan mewujudkan kemandirian ekonomi daerah.

Disamping itu pula, kemampuan pemerintah bersama DPRD dalam melihat potensi, dengan niat mengelola daerah ini dengan kesungguhan dan ketulusan, menjadi kunci keberhasilan selama ini.

Berbagai prestasi yang telah dicapai, telah diperoleh secara tidak sengaja, namun semua itu didesain dengan perencanaan yang matang.

“Formulasi kebijakan pembangunan selama ini di Konawe, berorientasi pada kemandirian daerah, daya saing dan peningkatan pelayanan publik,” katanya. (Adv)

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button