Metro KendariPolitik

Satpol PP Kota Kendari Mulai Tertibkan Alat Peraga Kampanye

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM- Pasca penetapan pasangan Calon Gubernur Sultra, oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), hari ini mulai dilakukan pembersihan alat peraga kampanye.
Kepala Bidang Perlindungan Masyarakat Satuan Polisi Pamong Praja Kota Kendari, Firman membenarkan, pihaknya telah menerima instruksi dari pihak penyelenggara pemilu.
“Pelaksaan menyangkut kegiatan hari ini, terkait penertiban baliho, spanduk dan lain-lain itu sesuai instruksi oleh pihak penyelenggara teknis,” ujarnya.
Penertiban alat peraga kampanye pasangan calon gubernur dan wakil gubernur ini akan berlangsung selama tiga hari. “Kami membagi tim, ada tim baliho, pilbor, dan banner yang berada di titik sempadan jalan, bahu jalan atau di titik protokol, yang penting di Kota Kendari. Hari ini kami juga sudah menyisihkan beberapa baliho dan Inshaallah dalam tiga hari ke depan semua baliho dan sebagainya sudah tuntas” terang Firman.
Reporter: Sunarto
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button