Metro KendariPolitik

Jelang Penutupan, Ini Jumlah Pendaftar Calon Anggota DPD RI

Dengarkan

KENDARI, DETIKSULTRA.COM – Jelang penutupan pendaftaran calon anggota DPD RI Dapil Sultra, Pemilu 2019, pendaftar kini mencapai 50 orang. Hal ini diungkapkan Komisioner KPU Sultra, Tina Dian Ekawati Taridala, saat ditemui di lokasi pendaftaran, Jalan Balai Kota III, Kendari.
“Sudah 50-an lebih yang mendaftar, sejak pendaftaran dimulai dari 22 April hingga 26 April. Waktunya itu lima hari, dan hari ini (Kamis-red) hari terakhir dan akan ditutup, pada pukul 24.00 Wita,” terangnya kepada Detiksultra.com.
Pendaftar yang sudah terbit tanda terimanya kini sudah 38 orang, kata dia. Sisanya masih dalam proses perbaikan.
Ia membeberkan​, dokumen calon anggota DPD-RI Dapil Sultra tersebut akan diverifikasi kembali oleh KPU Sultra. Kemudian mulai 27 April s.d 10 Mei dilakukan penelitian administrasi dan verifikasi faktual.
Sedangkan syarat untuk mendaftar sebagai calon anggota DPD-RI Sultra, cukup mengumpulkan minimal 2000 Kartu Tanda Penduduk (KTP). Jumlah KTP tersebut minimal tersebar di sembilan kabupaten/kota yang ada di Sultra. Hal itu sesuai dengan jumlah penduduk Sultra dalam daftar pemilih tetap (DPT).
Sementara itu, salah satu pendaftar yang sudah terbit tanda terimanya, Hudri Majja berharap, bisa melangkah dengan mulus pada tahap ini.
“Semoga kami bisa melalui tahapan seleksi dan bisa tampil sebagai calon nantinya,” ungkapnya usai melakukan dokumentasi tanda terima dengan salah satu komisioner KPU, Iwan Rompo.
Hudri yang diantar oleh pemuda dan beberapa srikandi muda saat mendaftar ini sangat optimis bisa lolos.
“Langkah selanjutnya bagi kami adalah melakukan sosialisasi dan merangkul pemuda,” tutupnya.
Reporter: Yusuf Maronta
Editor: Ann

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button